Sub Tema 2025


Transportasi dan Konektivitas

  • Optimalisasi Infrastruktur Jawa Barat
  • Strategi Pengembangan Transportasi di Jawa Barat
  • Topik lain yang relevan

Pertumbuhan Ekonomi

  • Pengembangan ekosistem pertanian organik, melalui konektivitas kehutanan, perkebunan, peternakan dan perikanan, serta pengairan areal pertanian tadah hujan dengan menggunakan pompa bertenaga surya
  • Strategi Pengembangan Sustainable Tourism dan ekonomi kreatif sebagai penopang Ekonomi Jawa Barat
  • Pengembangan industri pengobatan berbasis kearifan lingkungan
  • Mendorong investasi di wilayah Kabupaten/Kota bertata ruang industri
  • Topik lain yang relevan

Pendidikan dan Penciptaan Lapangan Kerja

  • Analisis Kualitas Penataan Ruang Kelas Terhadap Efektivitas Pembelajaran
  • Efektivitas Pendidikan Vokasi terhadap Serapan Tenaga Kerja di Jawa Barat
  • Inovasi Teknologi dalam Pengembangan Pendidikan
  • Penerapan Skema Pembiayaan Pendidikan yang Efektif untuk Provinsi Jawa Barat
  • Strategi Pengembangan Industri berkelanjutan untuk meningkatkan serapan tenaga kerja
  • Topik lain yang relevan

Pengendalian Inflasi

  • Strategi pengendalian inflasi di Jawa Barat
  • Ketahanan ekonomi daerah dalam menghadapi inflasi
  • Topik lain yang relevan

Kesehatan

  • Kesehatan inklusif
  • Penanganan stunting dan gizi buruk
  • Topik lain yang relevan

Digitalisasi

  • Strategi Pengembangan Ekosistem Ekonomi Digital
  • Topik lain yang relevan

Ekonomi Hijau, Ekonomi Syariah dan UMKM

  • Transisi Energi
  • Ekonomi Syariah dan Wisata Halal
  • Akselerasi UMKM dan Pembiayaan Mikro
  • Penggunaan Artificial Intelligence dalam mendukung asesmen perekonomian daerah (Sentiment Analysis, big data analysis, dll)
  • Pengembangan kampung adat berbasis hutan, berbasis daerah aliran sungai, berbasis kampung nelayan, dan kampung adat berbasis lingkungan perkotaan
  • Pengembangan pengelolaan sampah di Jawa Barat
  • Topik lain yang relevan

Timeline Call for Recommendative Papers 2025


Juri Akademisi

Prof. Dr. rer nat Martha Fani Cahyandito, SE, MSc, CSP.

UNPAD

Prof. Farida Titik Kristanti, S.E., M.Si.

TEL-U

Prof. Dr. Horas Djulius, SE.

UNPAS

Prof. Dr. Pradono, S.E, M.Ec.Dev.

ITB

Dr. Asnita Frida B. R. Sebayang, S.E., M.SI.

UNISBA

Cupian, S.E., M.T., Ph.D.

UNPAD

Juri Praktisi

Bank Indonesia

Pemerintah Jawa Barat


27 Mei Sarasehan Ekonomi Priangan Timur

📍Priangan Timur, kawasan potensial dengan segudang peluang… tapi masih dihadapkan pada tantangan ketimpangan pembangunan, terutama di wilayah perbatasan.

Kondisi ini membutuhkan aksi nyata melalui kolaborasi lintas sektor, sinergi kelembagaan, dan inovasi berkelanjutan agar pertumbuhan ekonomi tidak hanya terpusat di wilayah tertentu saja.

🤝 Menjawab tantangan tersebut, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya bersama Bank Indonesia Jawa Barat, ISEI Jawa Barat, dan Universitas Galuh Ciamis menghadirkan:

🎓 Saresehan West Java Economic Society (WJES) 2025
📌 “Mendorong Sinergi dan Inovasi untuk Pengembangan Ekonomi Berkelanjutan Priangan Timur”
🗓 Selasa, 27 Mei 2025
🕰 08.30 WIB s.d. selesai
🔗 Zoom: bit.ly/SarasehanWJESPriatim25

💬 Kegiatan ini akan menjadi ruang strategis untuk berbagi pandangan, menjaring gagasan, dan menyatukan langkah menuju Priangan Timur yang lebih inklusif dan berdaya saing.

Yuk ramaikan #WJES2025
Karena pembangunan harus menyentuh semua sudut Priatim!

WJES2025 #BITasikmalaya #ISEIJabar #SinergiUntukPriatim #EkonomiInklusif #PembangunanBerkelanjutan

  • 27 Mei Sarasehan Ekonomi Priangan Timur
  • 12 Juni Sarasehan Ekonomi Ciayumajakuning
  • 18 Juni Sarasehan Ekonomi Sukabumi/Cianjur
  • 19 Juni Sarasehan Ekonomi Jabar Utara(Karawang)

Rancangan Visi Jawa Barat 2025 – 2029


VISI INDONESIA 2025–2045

INDONESIA EMAS 2045

Berkelanjutan
Pembangunan yang lestari dan seimbang antara ekonomi, sosial dan lingkungan.

Berdaulat
Negara Kepulauan yang memiliki ketangguhan politik, ekonomi, keamanan nasional, dan budaya/peradaban bahari sebagai poros maritim dunia.

Maju
Berdaya, modern, tangguh, inovatif dan adil.


VISI JAWA BARAT 2025–2045

Jabar Termaju, Indonesia Emas 2045

Berkelanjutan
Menjamin kelestarian sumber daya alam dan kualitas lingkungan hidup dengan tata kelola yang baik dalam jangka panjang secara berkesinambungan selama 4 (empat) tahap periodisasi pembangunan untuk mencapai visi Jawa Barat pada tahun 2045.

Termaju
Provinsi Jawa Barat berada pada tingkat kemajuan dan perkembangan pembangunan yang paling tinggi dibandingkan dengan provinsi lainnya.

Berdaya Saing Dunia
Provinsi Jawa Barat memiliki keunggulan kompetitif di tingkat dunia dalam berbagai aspek.



VISI JAWA BARAT 2025–2029

Jabar Istimewa – Lembur Diurus Kota Ditata

Istimewa
Situasi atau kondisi di mana penyelenggara pemerintah, dalam hal ini adalah Pemerintah Provinsi Jawa Barat, di bawah kepemimpinan Gubernur berkeinginan/berkomitmen untuk mengistimewakan masyarakat, baik istimewa dalam memberikan pelayanan, maupun istimewa dalam pelaksanaan pembangunan.

Istimewa adalah situasi atau kondisi terunggul, termaju, paripurna, dan teratas. Sehingga Visi Jabar Istimewa bertujuan mewujudkan seluruh bidang pembangunan berada dalam kondisi istimewa: Pendidikan Istimewa, Kesehatan Istimewa, Infrastruktur Istimewa, Ekonomi Masyarakat Istimewa, Sosial Budaya Istimewa dan bidang-bidang lainnya berada dalam kondisi istimewa.


9 Lengkah Ngawujudkeun
JABAR Istimewa


Langkah Kahiji

Pembangunan Infrastruktur jalan di seluruh pelosok desa dan perkotaan, pembangunan rumah rakyat miskin, mewujudkan Jabar Caang melalui 100% elektrifikasi listrik masyarakat, serta penataan sanitasi lingkungan dengan membuat sarana mandi, cuci, kakus di lingkungan permukiman sekitar daerah aliran sungai, sehingga terwujud Jabar ODF (Open Defecation Free) / bebas buang air besar sembarangan.


Langkah Kadua

Pembangunan jaringan irigasi serta pengembangan ekosistem pertanian organik, melalui konektivitas kehutanan, perkebunan, peternakan dan perikanan, serta pengairan areal pertanian tadah hujan dengan menggunakan pompa bertenaga surya.


Langkah Katilu

Pengembangan Pendidikan Berkarakter, dengan didukung ketercukupan ruang kelas, guna menjaga kesetaraan ruang kelas antar jenjang pendidikan, pembentukan 10 sekolah kejuruan unggulan dengan sistem boarding, berkapasitas 1.000 siswa per sekolah, dengan kurikulum link and match dengan dunia kerja, sehingga membentuk manager-manager baru di Jawa Barat, serta pengembangan program beasiswa D1, D3, S1, S2, S3, untuk siswa berprestasi di Perguruan-Perguruan Tinggi ternama di Indonesia, dengan jurusan sesuai dengan kebutuhan pembangunan dan permasalahan Jawa Barat.


Langkah Kaopat

Mengembangkan lapangan kerja baru, dengan mendorong investasi di wilayah Kabupaten/Kota bertata ruang industri, serta pariwisata dan ekonomi kreatif yang berbasis kearifan lingkungan.


Langkah Kalima

Penyempurnaan RSUD Kabupaten/Kota dengan penambahan layanan khusus, serta pemberian beasiswa dokter spesialis, sesuai dengan kelangkaan dan karakteristik penyakit masyarakat.


Langkah Kagenep

Penanganan stunting dan gizi buruk dengan meningkatkan peran kader PKK dan Pos KB Desa melalui penyediaan pangan bergizi dan bernutrisi tinggi di tingkat RT, serta Pengembangan industri pengobatan berbasis kearifan lingkungan.


Langkah Katujuh

Mengembalikan kondisi lingkungan Jawa Barat melalui reboisasi hutan dan lahan, penyelamatan sumber mata air, normalisasi sungai dan muara, memperbaiki dampak abrasi, serta pengembangan kampung adat berbasis hutan, berbasis daerah aliran sungai, berbasis kampung nelayan, dan kampung adat berbasis lingkungan perkotaan.


Langkah Kadalapan

Pengembangan pengelolaan sampah mandiri sampai dengan tingkat RT serta pembentukan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTS).


Langkah Kasalapan

Peningkatan kesejahteraan Kepala Desa, perangkat desa, RW, RT, Linmas, Kader PKK, Kader Posyandu, guru agama, guru ngaji, serta Penguatan pembangunan desa berbasis kearifan lingkungan dan transformasi birokrasi berdampak.